CARA MEMBUAT MARSHMALLOW
Marshmallows adalah manisan kenyal, semacam manisan Yuppy. Kalau beli marshmallows jadi ada berbagai bentuk lucu, berwarna-warni. Kalau membuat sendiri, dengan keterbatasn alat, paling bentuk yang bisa di buat segi empat atau bentuk sederhana lain...
Bahan yang dibutuhkan (untuk 50 buah)
- 500g gula bubuk
- 3 sdm madu (atau bisa juga dihilangkan)
- 2 sdm gelatin bubuk
- 2 buah putih telur
- 1 jumput garam
- 5 tetes aroma (vanilla)
- 2 sdm tepung maizena
- minyak untuk mengolesi loyang
Cara Membuat
* 450 g gula bubuk, madu dan 150 ml air diaduk didalam panci. Dengan api besar, dimasak hingga hingga mencapai suhu 130 C. Bagian yang paling "tricky" karena tidak punya termometer. Larutan gula dikira-kira mendidih hingga 3 menit.
* Gelatin diberi 150 ml air dingin, biarkan air terserap. Larutan gula diangkat dari kompor, masukkan gelatin, aduk hingga gelatin larut
* Putih telur dan garam dimikser hingga setengah kaku. Masukkan sedikit demi sedikit sirup gula sambil terus di mikser. Masukkan aroma, aduk terus ingga kaku.
* Loyang dilapisi dengan kertas roti. Olesi kertas roti dengan minyak goreng, kemudian tuang marshmallow cair. Biarkan marshmallow di suhu ruang hingga 2 hari.
* Marshmallow dipotong dadu. Saat memotong ini marshmallow akan lengket di pisau. 50 g gula bubuk dan 2 sdm tepung maizena dicampur rata. Gulingkan potongan marshmallow dalam campuran gula tepung maizena tersebut.
6 Januari 2014
Terima kasih sudah berkunjung, membaca dan barangkali mencoba resep membuat marshmallows ini. Resep ini saya coba sekitar bulan Desember tahun 2012 yang lalu.
Marshmallows seperti resep di atas, jadi dengan baik. Marshmallows bisa putih dan kenyal. Hanya saja bentuknya tidak terlalu bagus, hanya berbentuk kotak dan bentuk daun. Untuk soal rasa, marshmallows ini manis. Sangat manis malah. Waktu itu mencoba, sebagian dimakan oleh anak dirumah dan sebagian di kasihkan tetangga orang Mesir.
Barangkali untuk anak-anak, apalagi banyak jumlahnya, pasti suka dengan permen ini. Tapi bagi orang tua, tidak terlalu suka apalagi yang harus menjaga asupan makanan...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar